3 Persiapan Menyambut Bulan Ramadhan, Jadikan Sya'ban Sebagai Kunci Utama

  


Beberapa hari lagi ummat islam di seluruh dunia kembali menyambut bulan mulia yakni Bulan Suci Ramadhan. Bulan ini merupakan bulan yang sangat dinanti karena ada banyak keberkahan di dalamnya.

Selain itu, Bulan Suci Ramadhan adalah satu-satunya bulan yang dimention di dalam Alquran, tepatnya di suroh Al-Baqoroh Ayat 183.

Oleh karena itu, untuk menyambut kehadiran bulan mulia ini kita perlu melakukan beberapa persiapan. Khususnya di bulan Sya'ban, karena bulan ini menjadi gerbang utama kita menuju bulan Ramadhan. 

Mengutip buku "Fiqih Puasa" yang ditulis oleh Gus Arifin hal 28-9 setidaknya ada 3 hal yang perlu kita lakukan :

Berikut persiapan menyambut bulan suci Ramadhan :


1. Memberi perhatian terhadap istri dan keluarga.

Sebelum memasuki Bulan Suci Ramadhan kita harus memperbaiki komunikasi kita dengan keluarga dan kepada orang lain pada umumnya.

Khususnya di bulan Sya'ban karena di bulan ini amalan kita dinaikkan (dilaporkan) kepada Allah SWT. 

Disamping itu, Seorang suami atau ayah harus lebih perhatian kepada keluarga. Perhatian tersebut meliputi kondisi kesehatan, kecukupan ekonomi, dan program latihan puasa sebelum puasa ramadhan.

Seorang suami juga bisa mendukung istri (istrinya) untuk melunasi hutang puasa  sebelumnya. Hal ini sesuai dengan apa yang diriwayatkan oleh Ibnu Hajar Al-Asqolani bahwasanya Rasululloh SAW selalu memperbanyak puasa di Bulan Sya'ban demi mendukung istri-istri beliau yang mengganti puasa. Begitulah keteladan yang diajarkan Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga ; Intip Ribuan Novel Koleksi Perpustakaan

2. Persiapan mental dan Fisik

Sebelum memasuki bulan Suci Ramadhan kita harus melakukan persiapan fisik dan mental karena ada habit yang berbeda dari bulan lainnya. Dimana di bulan ramadhan kita wajib menahan lapar dan dahaga seharian. 

Kita juga disunnahkan untuk melakukan lebih banyak Qiyamul Lail dan Tadarrus Al-Qur'an.

Oleh karena itu, kita bisa menyiapkan fisik kita dengan cara menjaga imunitas agar lebih siap menjalankan berbagai ibadah di Bulan Ramadhan.

Baca Juga : Peminjaman Mandiri Koleksi Perpustakaan Sekolah

3. Mengevaluasi diri

Di bulan Syaban kita harus melakukan evaluasi diri meliputi kekurangan dan kelebihan kita dalam menjalankan ibadah-ibadah wajib. 

Maka, penting untuk mengoreksi diri sendiri (tafaqqur) sebelum memasuki bulan Suci Mulia. Kita harus mengingat apa dosa-dosa yang pernah kita lakukan dan segera memohon ampun kepada Allah swt. 

Siapkanlah agenda dan target yang akan kita capai di Bulan Ramadhan agar kualitas ibadah kita lebih baik dari tahun ke tahun.


Kita juga harus kembali memperkuat silaturahmi dengan keluarga dan tetangga. Jangan sampai ada kesalahan kita yang belum dimaafkan orang lain saat memasuki Bulan Ramadhan karena amalan puasa kita akan tertolak.

Umar bin Khattab RA berkata dalam khutbahnya ; "hitunglah (instropeksi diri) kalian sebelum kalian dihisab (oleh Allah SWT) (Jami'ul Hadis, Sunan Tirmidzi, Mushannaf Abi Syaibah)

Penulis ; Juna


Post a Comment

0 Comments

OPAC (KATALOG BUKU ONLINE)